CIPTAAN: Wipa asrifah
Tanpa izin dan tegur sapa
Kau datang tiba tiba
Wuhan daerah bagian cina
Kau tumbuh awal mula
Namamu guncang dunia
Penuhi berbagai media
Manual dan dunia Maya
Tak pernah sepi pembahasannya
Kau menjadi penting
Dari hal yang lebih penting
Tanpa pandang bulu dan usia
Terpapar olehmu tubuh manusia
Pejabat tinggi rakyat jelata
Petugas medis,penggiat seni dan budaya
Laut hingga udara
Berbagai belahan dunia
Lakukan banyak penelitian
Para dokter pakar kesehatan
Tingkat dunia civitas akademika
Hingga jahe melambung harganya
Kebijakan negara
Tindakan luar biasa
Batasi kegiatan tatap muka
Belum pernah sebelumnya
Apakah gerangan sebabnya
Pada siapa harus bertanya
Hanya pada-MU Tuhan Maha Kuasa
Tempat bergantung segala perkara
Tidak ada komentar:
Posting Komentar